Syukur alhamdulillah, Majalah PAUDPEDIA akhirnya kembali terbit dan menyapa pembaca. Di tengah situasi pandemi yang tak kunjung usai, tema kesehatan masih menjadi tema diskusi utama. Makanya di edisi perdana tahun 2021 ini, redaksi merasa perlu menyajikan tema stunting. Selain karena peran nya selaras dengan Nawacita II yang orientasinya penguatan SDM, juga peran penting PAUD dalam upaya pencegahan stunting. Redaksi juga menampilkan beberapa laporan kegiatan unggulan Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang selama ini dilakukan dan terkait dengan upaya pencegahan stunting. Kami berpikir ini perlu disampaikan untuk meningkatkan mutu pendidikan anak sekolah usia dini di Indonesia. Ada pula informasi sumber-sumber belajar dan praktik baik untuk para peserta didik, orangtua, tenaga pendidik, maupun satuan PAUD yang bisa dibaca dan jadi panduan pencegahan stunting. Beberapa informasi seputar kesiapan tatap muka, prestasi peserta didik yang mendunia, maupun soal perkembangan vaksinasi para pendidik dan tenaga kependidikan yang dijadwalkan rampung pada bulan Juni 2021. Besar harapan kami majalah ini bisa menjadi ruang informasi sekaligus juga sumber inspirasi dan praktik baik untuk meningkatkan kualitas pendidikan nasional. Melalui majalah ini kami mengajak orangtua, guru, sekolah dan pegiat pendidikan lain untuk memberi masukan, atau bahkan kritik dan sarannya demi peningkatan kualitas pendidikan anak usia dini. Akhirnya, Tim Redaksi menyampaikan banyak terimakasih kepada para narasumber, penulis dan tentu saja pengarah dan dewan redaksi yang tak lain para pemangku jabatan di Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini.
- oleh Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini
aplikasi yang dikembangkan oleh DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN KABUPATEN MOJOKERTO untuk mengetahui literasi seputar wanita dan anak.